Pemesanan
- Bagaimana cara membuat pesanan di website LaReine?
Silahkan klik produk yang Anda inginkan, kemudian klik ‘TAMBAH KE KERANJANG’. Jika semua produk yang diinginkan sudah masuk ke keranjang belanja, silahkan klik ‘CHECKOUT’.
Isi formulir detail tagihan dengan informasi yang dibutuhkan secara jelas dan lengkap untuk menghindari kesalahan pengiriman pesanan.
Apabila Anda memiliki poin belanja, silahkan masukkan nominal poin yang hendak ditukarkan kemudian klik ‘Apply Points’.
Setelah semua data terisi lengkap, pilih salah satu dari metode pembayaran yang tersedia. Lalu klik ‘Buat Pesanan’ untuk membuat pesanan Anda.
- Apakah bisa mengubah pesanan ketika sudah terkonfirmasi?
Mohon maaf, Anda tidak dapat mengubah pesanan ketika pesanan sudah dibuat dan terkonfirmasi.
- Apakah bisa membatalkan pesanan yang sudah dibayar?
Mohon maaf, Anda tidak bisa membatalkan pesanan yang sudah terkonfirmasi.
Pembayaran
- Apa saja metode pembayaran yang tersedia?
Metode pembayaran yang tersedia adalah:
Transfer bank manual
Virtual account DOKU
Virtual account Bank Syariah Indonesia
Virtual account Mandiri
Virtual account BCA
Virtual account Bank Permata
Alfamart
Kartu Kredit
Bank Rakyat Indonesia
Jokul checkout
Pengiriman
- Dengan ekspedisi apa pesanan dikirim?
Pesanan akan dikirim menggunakan ekspedisi JNE.
- Berapa lama estimasi waktu pengiriman produk?
Estimasi waktu pengiriman produk tergantung ekspedisi dan jenis pengiriman yang dipilih.
Lain-Lain
- Apa itu teknologi Airfy yang terdapat pada LaReine Lumiere Series?
Teknologi Airfy adalah inovasi terbaru berupa lubang mikroskopik yang ada pada kain hijab LaReine Lumiere Series. Lubang-lubang ini memungkinkan adanya pertukaran udara yang lebih baik, sehingga mengenakan hijab satin pun jadi lebih adem dan nyaman.