Cart 0 x

Rawat Hijab Voal Kesayangan dengan 3 Cara Ini!

cara merawat hijab voal

Dalam beberapa tahun terakhir, hijab voal menjadi tren di kalangan para hijabers. Jenis hijab ini serbaguna, dapat digunakan baik untuk acara informal maupun formal. Sudahkah Anda mengetahui cara yang tepat untuk merawat hijab voal?

Voal adalah jenis kain tipis yang biasanya ditenun dari kapas atau benang campuran kapas, seperti poliester dan linen. Karena jumlah benangnya yang lebih tinggi dibandingkan dengan kain katun yang standar, kain ini terasa sehalus sutra saat disentuh. Hijab voal dengan cepat menjadi populer karena penampilannya yang indah dan sangat nyaman ketika dipakai.

Namun, voal harus dirawat dengan hati-hati untuk mencegah penyusutan dan kerutan. Ikuti panduan berikut ini untuk menjaga hijab voal milik Anda tetap dalam kondisi terbaiknya.

3 Cara Merawat Hijab Voal dengan Baik dan Benar

1. Mencucinya dengan Tangan

Kain voal sangat ringan. Agar tidak mudah rusak, tidak ada pilihan yang lebih baik dan lebih aman selain mencucinya dengan tangan. Dianjurkan untuk mencuci voal menggunakan deterjen ringan atau sabun cuci khusus tangan.

Untuk mencucinya, rendam hijab voal dalam air sabun. Aduk air menggunakan tangan untuk menyebarkan sabun dan diamkan hingga sekitar 30 menit. Setelah itu, bilas dengan cara mengalirkan air dingin hingga kain tidak lagi bersabun. Hindari memeras kain hijab voal dengan keras atau memelintirnya.

Sebagai alternatif, hijab voal juga bisa dicuci dengan mesin cuci. Gunakan pengaturan khusus kain yang ringan dan hindari menggunakan air hangat atau panas.

2. Hindari Sinar Matahari Langsung Saat Menjemurnya

Setelah dicuci, regangkan perlahan kain saat masih sedikit lembab untuk mengembalikannya ke panjang dan lebar aslinya. Lalu jemur dan biarkan hingga kering. Gantung hijab voal di gantungan dan jauhkan dari sinar matahari langsung, yang dapat membuat warnanya memudar dan merusak serat kainnya.

3. Menyetrika Hijab Voal dengan Hati-Hati

Kain katun apa pun kemungkinan besar akan rusak oleh suhu tinggi saat dicuci dan disetrika. Disarankan agar Anda selalu menyetrika hijab voal dengan setelan panas yang rendah.

Untuk melindunginya, letakkan selembar kain di atasnya agar material kain hijab tidak langsung kontak dengan panas dari setrika. Tekan setrika dengan lembut saat menyetrikanya. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan setrika uap dengan pengaturan panas terendah.

***

Hijab voal menawarkan kenyamanan sekaligus gaya. Ikuti cara yang benar untuk merawat hijab voal di atas untuk memastikan kenyamanannya bertahan selama mungkin.